Bhabinkamtibmas Sampaikan Himbauan Kamtibmas Melalui Minggu Kasih

Posted by : mediamer Januari 19, 2025

 

Bengkayang Kalbar – Polres Bengkayang, Polsek Sanggau Ledo, Ipda Rega Nuari Pratama, S.H.,
Melalui Personil Polsek Sanggau Ledo, Brigadir Dionisius Imam Sudewo, memberikan himbauan Kamtibmas melalui program “Minggu Kasih”, bertempat di Dusun Sanggau Kota Desa Lembang Kecamatan Sanggau Ledo Kabupaten Bengkayang. Minggu (19/01/2025)

Brigadir Dionisius Imam Sudewo menjelaskan bahwa kegiatan Minggu Kasih ini merupakan salah satu program yang digagas oleh Polri dan dilaksanakan oleh Polda, Polres hingga Polsek.

“Program ini bertujuan sebagai sarana Kepolisian memberikan himbauan dan menerima saran masukan serta pertanyaan dari warga terkait tugas sebagai pelayan dan pengayom masyarakat” ujar Brigadir Dionisius Imam Sudewo.

Personil Polsek Sanggau Ledo memberikan beberapa himbauan diantaranya yaitu menghimbau warga masyarakat senantiasa menjaga kerukunan antar umat beragama, sehingga ketika terjadi suatu permasalahan diantara masyarakat hendaknya diselesaikan dulu dengan musyawarah yang difasilitasi oleh perangkat desa serta didampingi oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang ada disetiap Desa binaan.

“Hal itu bisa dilakukan untuk senantiasa menjaga kerukunan antar umat beragama yang ada di wilayah desa binaan sehingga tidak semua permasalahan yang terjadi selalu diselesaikan dengan hukum, namun bisa diselesaikan secara musyawarah”, ungkap Brigadir Dionisius Imam Sudewo.

Mengakhiri kegiatan “Minggu Kasih” Bhabinkamtibmas mengajak kepada warga masyarakat untuk selalu berdoa kepada Allah SWT semoga di wilayah Kecamatan Sanggau Ledo selalu dalam keadaan aman dan damai, sehingga masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-hari menjadi tenteram” Tuturnya Dionisius Imam Sudewo.
Reporter: Jemi Indrawan

RELATED POSTS
FOLLOW US